You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perbaikan Trotoar di 39 Lokasi Capai 70 Persen
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Penataan 39 Titik Trotoar Capai 70 Persen

Dinas Bina Marga DKI Jakarta terus berupaya merampungkan proyek percontohan (pilot project) penataan trotoar di Ibukota. Saat ini pengerjaan 39 titik trotoar telah mencapai 70 persen.

Pilot project trotoar ini masih terus dikerjakan dan direncanakan selesai 15 Desember 2016 mendatang

"Pilot project trotoar ini masih terus dikerjakan dan direncanakan selesai 15 Desember 2016 mendatang. Progresnya sudah 70 persen," kata Yusmada Faizal, Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Selasa (8/11).

Yusmada menyebutkan, sejumlah trotoar yang tengah dikerjakan saat ini sudah dapat dilihat warga. Di antaranya trotoar di Tanah Abang Jakarta Pusat, Muara Karang Jakarta Utara, Melawai Jakarta Selatan dan Cawang Jakarta Timur.

Penataan Trotoar di Jaksel Masih di Bawah 50 Persen

"Selain dilengkapi manhole (box) utilitas seluruh trotoar juga dibangun dengan lantai pemandu kaum disabilitas," jelasnya.

Ia menambahkan, ke depan 39 titik trotoar yang ditata tidak akan lagi terkena pembongkaran proyek jaringan utilitas. Sebab trotoar yang dibangun tersebut telah dilengkapi manhole utilitas.

"Setelah ini selesai kita akan minta yang punya kabel seperti PLN dan Telkom buat jaringan baru di box yang tersedia. Sehingga fungsi trotoar bisa dimaksimalkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4050 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik