You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PO Bus AKAP Wajib Masuk di Terminal Pulogebang
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

PO Bus AKAP Wajib Masuk di Terminal Pulogebang

Terminal bayangan yang ada di Jakarta Timur harus segera ditertibkan. Seluruh perusahaan otobus (PO) hanya boleh menjual tiket di Terminal Terpadu Pulogebang.

Selama Terminal Pulogadung masih beroperasi, maka Terminal Pulogebang akan tetap sepi. Apalagi masih banyak terminal bayangan di luar. Ini harus ditertibkan

"Selama Terminal Pulogadung masih beroperasi, maka Terminal Pulogebang akan tetap sepi. Apalagi masih banyak terminal bayangan di luar. Ini harus ditertibkan," kata Sumarsono, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI, saat meninjau Terminal Terpadu Pulogebang, Sabtu (12/11).

Menurutnya, ketika Terminal Pulogebang sudah beroperasi maka Terminal Pulogadung harus disetop aktifitasnya untuk Bus AKAP. Terminal bayangan harus ditertibkan. Petugas pun harus sedikit memaksa untuk memindahkan bus AKAP di Terminal Pulogadung maupun terminal bayangan pondah ke Terminal Pulogebang.

Awak Bus Keluhkan Kantin Terminal Pulogebang

Ia menyebut, dari sekitar 150 PO bus yang ada, saat ini baru sekitar 55 PO yang masuk ke dalam Terminal Pulogebang. Selebihnya masih berada di luar.

"Tapi kita harus konsekuen, sarana prasarana harus dilengkapi terlebih dulu. Kehadiran saya ke sini, untuk memastikan sejauh mana kesiapan sarana prasarana dan rambu-rambunya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1983 personFakhrizal Fakhri
  2. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1636 personDessy Suciati
  3. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1607 personFakhrizal Fakhri
  4. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1456 personFakhrizal Fakhri
  5. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1169 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik