You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Petugas Evakuasi Sarang Tawon Berukuran Besar di Rumah Warga
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Sarang Tawon Berukuran Besar Dievakuasi

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Selatan mengevakuasi sarang tawon di rumah warga Jalan Wijaya I Gang Langgar RT 05/03, Petogogan, Kebayoran Baru.

Saya dan keluarga sempat disengat lebah, ada yang di kaki, tangan, leher. Makanya kami minta petugas untuk mengevakuasi

Sarang tawong berdiameter 60 sentimeter ini diketahui bertengger di bagian plafon rumah. Penghuni rumah baru mengetahui saat melakukan renovasi rumah.

Pemilik rumah, Mulyati (62) mengatakan, sudah tujuh orang penghuni rumah, termasuk dirinya, disengat lebah.

Sarang Tawon di Jl Wijaya IV Dievakuasi

"Tahunya setelah rumah direhab, karena posisinya ada di plafon rumah. Saya dan keluarga sempat disengat lebah, ada yang di kaki, tangan, leher. Makanya kami minta petugas untuk mengevakuasi," ungkap Mulyati, Kamis (17/11).

Meski demikian, penghuni rumah tidak sampai dibawa ke rumah sakit, hanya ditangani oleh pihak keluarga.

Kepala Regu Sektor VI Tebet Sudin PKP Jakarta Selatan, Yuki Syamsah mengatakan, pihaknya menggunakan peralatan baju anti tawon untuk mengevakuasi sarang tawon tersebut.

"Proses evakuasi cukup sulit karena medannya agak sempit dan kami juga harus hati-hati supaya tawon tidak menyerang penghuni rumah," tandas Yuki.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1798 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1274 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1177 personNurito
  4. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1057 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Realisasi Penerimaan Pajak Jakarta Barat Capai 95 Persen

    access_time20-12-2024 remove_red_eye1029 personTP Moan Simanjuntak