You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tugu Monas Dipasangi Lampu Berwarna Orange
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

KPK Monas Dukung Kampanye Anti Kekerasan Terhadap Perempuan

Kawasan tugu monumen nasional (Monas) sejak tanggal 25 November hingga 10 Desember akan dipasangi lampu berwarna oranye. Ini untuk memperingati kampanye anti kekerasan terhadap perempuan.

Jadi karena permintaan kita pasangi lampu warna orany e, seperti dulu lampu ungu dalam peringatan alzheimer

Kepala Kantor Pengelola Kawasan (KPK) Monas, Sabdo Kurnianto mengatakan, pemasangan lampu sendiri dilakukan atas kerja sama dengan Dinas Komunikasi, Informatika dan Kehumasan (Kominfomas) DKI dan UN Women. 

"Jadi karena permintaan kita pasangi lampu warna oranye, seperti dulu lampu ungu dalam peringatan alzheimer," ujarnya, Minggu (27/11).

Pedagang Kotori Kawasan Monas Bakal Dilabeli Stiker Merah

Communications Intern UN Women, Rifa mengatakan, hal tersebut bagian dari kampanye 16 Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan (16 Days of Activism against Gender-Based Violence). 

Ini merupakan kampanye global yang berlangsung setiap tahun dari tanggal 25 November yang merupakan hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan sampai tanggal 10 Desember yakni hari Hak Asasi Manusia.

"Salah satu cara menarik perhatian dengan menyalakan lampu oranye, juga dukungan dalam mendorong  adanya anti kekerasan terhadap perempuan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1226 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1151 personTiyo Surya Sakti
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1126 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1040 personAldi Geri Lumban Tobing