You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 59 Ayam Bangkai di Musnahkan di Jakpus
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

59 Ayam Bangkai Ditemukan di RPU Jakpus

Suku Dinas Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Pusat menggelar inspeksi mendadak (sidak) di Rumah Potong Unggas (RPU) di Kemayoran, Johar Baru, Cempaka Putih dan Senen.

Setelah itu bangkai ayam kita buang ke tempat sampah

Dari hasil sidak di empat wilayah tersebut, petugas menemukan 59 ekor ayam bangkai dan 45 kilogram daging ayam beku tidak layak konsumsi.

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Pusat, Bayu Sari Hastuti menyebutkan, 59 ekor ayam bangkai tersebut ditemukan 12 ekor di Kemayoran, 10 ekor di Johar Baru dan 37 ekor di Cempaka Putih.

1.795 Ayam Bangkai di Jaktim Diamankan

"Di Senen, kita tidak temukan ayam bangkai," katanya, Rabu (30/11).

Ia melanjutkan, puluhan ayam bangkai yang ditemukan selanjutnya dimusnahkan dengan cara dipotong dan disiram menggunakan karbol kemudian dimasukan ke dalam karung.

"Setelah itu bangkai ayam kita buang ke tempat sampah," lanjutnya.

Menurut Bayu, sidak ke RPU ini digelar sebagai langkah antisipasi penjualan daging ayam tidak layak konsumsi di pasaran. Dalam sidak tersebut, petugas juga menyita 45 kilogram daging ayam beku tidak layak konsumsi.

"Daging beku tersebut langsung kita musnahkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1575 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1547 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1145 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1106 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1068 personDessy Suciati