You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Pengurus PKK Gross Mart dan Pengelola RPTRA Ikuti Kegiatan Pengelolaan dan Manfaat Gross Mar
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

PKK DKI Gelar Kegiatan Pengelolaan dan Manfaat Grossmart

Sebanyak 270 peserta yang terdiri dari pengurus PKK Grossmart dan pengelola Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) se-Jakarta Barat mengikuti kegiatan pengelolaan dan pemanfaatan pasokan barang-barang yang dilakukan oleh Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil Mengah dan Perdagangan (KUMKMP) DKI Jakarta.

Pengelolaan PKK Grossmart dilakukan dengan profesional dengan memperhatikan keamanan, kenyamanan

Wakil ketua TP PKK DKI Jakarta, Rusmiati Saefullah mengatakan, pengelolaan PKK Grossmart didukung dengan koperasi berbadan hukum yang sudah berdiri sejak tahun 2000, yakni PKK Melati Jaya yang di dalamnya ada simpan pinjam dan lainnya.

Bahkan untuk ketersediaan barang-barang dilakukan oleh Dinas KUMKMP DKI dengan harga bersaing dengan harga di pasaran karena didukung tiga BUMD, yakni PD Pasar Jaya, PD Dharma Jaya dan Food Station

Pembangunan RPTRA Perlu Peran Warga DKI

"Pengelolaan PKK Grossmart dilakukan dengan profesional dengan memperhatikan keamanan, kenyamanan. Bahan baku yang dijual kualitasnya terjamin," ujar Rusmiati, saat membuka kegiatan tersebut di Ruang Pola, Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Jumat (9/12).

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Barat, Asril Marzuki menambahkan, saat ini jumlah RPTRA yang telah diresmikan di wilayah Jakarta Barat sebanyak 13 RPTRA. Seluruhnya dilengkapi PKK mart, namun yang sudah dilengkapi PKK Gross Mart, baru di RPTRA Meruya Selatan, Kembangan.

"Saya berharap nantinya seluruh PKK Grossmart di RPTRA Jakarta Barat juga aktif dengan harga yang bersaing di pasaran, sehingga dapat membantu masyarakat ekonomi lemah," tandas Asril.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1948 personFakhrizal Fakhri
  2. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1723 personFakhrizal Fakhri
  3. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1630 personFakhrizal Fakhri
  4. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1545 personFakhrizal Fakhri
  5. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1356 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik