You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gedung Promosi UMKM Tidak Digunakan Sejak Dibangun
.
photo doc - Beritajakarta.id

Gedung UMKM Terlantar di Pondok Ranggon Milik Dinas KUMKMP

Itu lahan kami, tapi gedungnya bukan milik kami

Kepala Dinas Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) DKI Jakarta, Darjamuni menyampaikan gedung promosi UMKM di Pondok Ranggon, Jakarta Timur bukan berada di bawah pengelolaannya.

Gedung tersebut merupakan milik Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) DKI Jakarta.

Gedung Promosi UKM di Pondok Ranggon Terlantar

"Itu lahan kami, tapi gedungnya bukan milik kami. Awalnya memang ingin digunakan untuk promosi UMKM, namun tidak kunjung terlaksana," katanya, Selasa (13/12).

Menurut Darjamuni, awalnya, gedung tersebut dibangun Dinas KUMKMP DKI Jakarta sebagai promosi sapi perah. Namun, setelah selesai dibangun, gedung tersebut tidak digunakan hingga berkondisi rusak.

"Jadi dinas kita memang tidak dilibatkan sejak awal. Mereka datang bawa surat keputusan gubernur untuk bangun gedung di sana," ujarnya.

Ia mengaku sudah meminta agar gedung tersebut digunakan untuk kegiatan. Hanya saja, hingga kini izin penggunaan gedung itu belum pernah diproses.

"Itu juga sudah pernah diperiksa, kondisi bangunan rusak dan karatan. Peralatan kantor juga banyak hancur karena tidak digunakan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13885 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Atasi Banjir, Gubernur Pramono Instruksikan Pembukaan Pintu Air

    access_time04-03-2025 remove_red_eye998 personDessy Suciati
  3. Curah Hujan Ekstrem di Hulu Sebabkan Sungai Ciliwung Meluap

    access_time04-03-2025 remove_red_eye783 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Halte Petukangan Berganti Nama Menjadi Halte Petukangan D’Masiv

    access_time04-03-2025 remove_red_eye756 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Rano Dukung Sekolah Adakan Study Tour ke Museum

    access_time08-03-2025 remove_red_eye684 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik