You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Warga Penanganan Korban Kebakaran Ditampung di Gereja Sion dan Tenda
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

700 Jiwa Mengungsi Akibat Kebakaran di Pinangsia

Ratusan warga korban kebakaran di Jalan Jembatan Senti, RT 02/04, Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat diungsikan di Gereja Sion dan tenda di sekitar lokasi kebakaran.

Saat ini warga kita tampung di Gereja Sion dan tenda

Lurah Pinangsia, R Ilham Agustian mengatakan, kebakaran tersebut menghanguskan 90 lebih rumah warga yang rata-rata berlantai II. Sementara warga yang mengungsi mencapai 100 Kepala Keluarga (KK) atau 700 jiwa.

"Saat ini warga kita tampung di Gereja Sion dan tenda," katanya di lokasi kebakaran, Jumat (6/1).

Ratusan Rumah Terbakar di Taman Sari

Ia menjelaskan, selain menyiapkan tempat penampungan, pihaknya bersama Suku Dinas Sosial Jakarta Barat juga mendirikan dua dapur umum untuk memenuhi kebutuhan korban.

"Palang Merah Indonesia (PMI), Dinas Kesehatan dan instansi lainnya juga turun membantu korban," tandasnya.

Perlu diketahui sebelumnya, ratusan rumah di permukiman padat penduduk di Jalan Mangga Dua Raya, Gang Senti, RT 02/04, Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat, ludes terbakar. Diduga kebakaran terjadi akibat korsleting listrik.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4050 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik