You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Dermaga Pulau Sebira Perlu Perbaikan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Dermaga Pulau Sebira Perlu Perbaikan

Dermaga Pulau Sebira, Kelurahan Pulau Harapan harus segera diperbaiki. Kondisi infrastruktur yang ada saat ini sudah cukup memprihatinkan.

Infrastrukturnya perlu perbaikan total, kita minta dianggarkan oleh Pemkab. Termasuk pendalaman alur sehingga kapal besar bisa masuk ke sana

"Infrastrukturnya perlu perbaikan total. Termasuk pendalaman alur sehingga kapal besar bisa masuk ke sana," ujar Murta'a, Lurah Pulau Harapan, saat Rapat Pimpinan jajaran Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu, Senin (23/1).

Menurut Murta'a, kerusakan antara lain dataran dermaga yang mulai turun dan retak-retak pada bangunan yang ada di sana.

Dermaga Pulau Sebira Butuh Perbaikan

Sebelumnya, warga Pulau sebira juga meminta agar adanya jadwal transportasi ke Pulau Sebira menuju daratan atau sebaliknya, meskipun tidak harus setiap hari.

Terkait hal tersebut, Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Ismer Harahap menjadwalkan kunjungan kerja ke pulau tersebut.

"Banyak yang perlu diperbaiki di Pulau Sebira karena sudah sejak lama tidak ada pembangunan di sana," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1713 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik