You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sejumlah Permukiman Warga di Jaktim Kembali Tergenang
.
photo doc - Beritajakarta.id

Kebocoran Sheet Pile Sebabkan Banjir di Jatinegara

Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta menyampaikan banjir yang melanda kawasan Jatinegara, Jakarta Timur dipicu akibat adanya kebocoran sheet pile di Jembatan Tongtek.

Yang di Jatinegara karena memang pembangunan sheetpile ada yang bocor persis di Jembatan Tongtek

Kepala Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta, Teguh Hendarwan mengatakan pihaknya telah menginformasikan sheet pile yang bocor ini kepada Balai Besar Wilayah Ciliwung Cisadane (BBWSCC).

"Yang di Jatinegara karena memang pembangunan sheetpile ada yang bocor persis di Jembatan Tongtek. Saya juga sudah lapor BBWSCC supaya ditutup," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (16/2).

Dua Pompa Dioperasikan, Genangan di Kampung Pulo Surut

Menurut Teguh, banjir di wilayah tersebut juga disebabkan tingginya debit air di Kali Ciliwung dari daerah hulu. Pada Rabu (15/2) malam, tinggi muka air di Bendung Katulampa, Bogor, Jawa Barat berstatus Siaga II dengan ketinggian air mencapai 170 sentimeter.

"Semalam persis sampai di Jakarta pukul 02 pagi. Ada limpasan di SMAN 8 ketinggian sekitar 40 cm," ujarnya.

Sementara di Kampung Pulo, kata Teguh, genangan sudah bisa surut dalam waktu dua jam. Mengingat, di kawasan tersebut telah disiagakan lima unit pompa stationer yang dioperasikan untuk membuang kembali air di permukiman warga ke kali.

"Itu juga sudah dikoordinasikan dengan BBWSCC," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4291 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1840 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1716 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1641 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1617 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik