You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gubernur Resmikan RPTRA Baung
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

RPTRA Baung di Kebagusan Diresmikan

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Baung di Jalan Baung, RT 04/02, Kelurahan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (24/2).

Ini tempat kumpul warga berbagai usia, mulai dari balita hingga lansia

Setibanya di lokasi sekitar pukul 08.20, Basuki langsung disambut tarian selamat datang. Kemudian sejumlah tarian dari pengelola RPTRA serta PKK Kebagusan turut menyajikan paduan suara dan tari-tarian.

RPTRA yang dibangun di atas lahan seluas sekitar 1.800 meter persegi ini dibangun oleh pihak swasta melalui program corporate social responsibility (CSR). RPTRA dibangun sekitar enam bulan lalu dan baru rampung awal bulan Februari kemarin.

RPTRA Kalijodo Resmi Dibuka

Dalam sambutannya, Basuki mengatakan, bahwa Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak mewajibkan seluruh kota menjadikan sebagai kota layak anak. Meski RPTRA sendiri sebenarnya sudah bisa jadi tempat ramah keluarga. Karena mulai dari balita hingga lanjut usia berinteraksi dalam satu tempat ini.

"Sebenarnya RPTRA ini tempat ramah keluarga. Namun karena kementerian mewajibkan agar ada kota layak anak maka tempat ini sebagai layak anak. Ini tempat kumpul warga berbagai usia, mulai dari balita hingga lansia," kata Basuki.

Menurutnya, Pemprov DKI memiliki dua program utama yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Yakni pembangunan rumah susun sewa (Rusunawa) dan RPTRA. Program ini sangat membantu warga tidak mampu yang ada di Ibukota.

Alasan pembangunan RPTRA melibatkan swasta karena dahulunya setiap mengajukan usulan menggunakan APBD DKI selalu ada kendala.

Setiap pembangunan RPTRA, perencanaannya juga melibatkan perguruan tinggi dan tokoh masyarakat sekitar. Sehingga masyarakat turut andil memberikan masukan tentang desainnya. Agar masyarakat juga merasa dihargai dan ada nuansa Betawinya di RPTRA.

RPTRA Baung dilengkapi berbagai fasilitas yang sangat layak sebagaimana terdapat di RPTRA lainnya. Seperti lapangan serbaguna, sarana bermain anak, tanaman hidroponik, tanaman obat keluarga,  kolam ikan, PKK Mart dan sebagainya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati