You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       Lokasi Usaha untuk Warga Rusun akan Ditata Ulang
.
photo doc - Beritajakarta.id

Lokasi Usaha untuk Warga Rusun akan Ditata Ulang

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan membuatkan lokasi berdagang bagi warga penghuni rumah susun (Rusun) di luar lingkungannya.

Dengan lokasi berjualan ada di sekitar rusun, yang membeli tidak hanya penghuni rusun

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman DKI Jakarta, Arifin mengatakan, sebenarnya Pemprov DKI telah membuatkan lokasi berdagang untuk warga penghuni rusun. Namun, karena konsumennya hanya warga rusun, akhirnya banyak pedagang yang tutup.

"Jadi atas pemikiran ini, kami akan rencanakan para pedagang untuk berjualan di luar sekitar rusun, menyambut orang yang lalu lalang," kata Arifin, di Balai Kota DKI, Senin (6/3).

Penghuni Rusun di Jakbar Dilatih Seni Budaya Betawi

Pihaknya akan berkerjasama dengan Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) DKI untuk mewujudkan program ini.

"Dengan lokasi berjualan ada di sekitar rusun, yang membeli tidak hanya penghuni rusun, tapi masyarakat yang lalu lalang bisa membeli," ujarnya.

Ada beberapa lokasi yang akan menjadi pilot project yakni Rusun Jatinegara Barat, Pulogebang, Rawa Bebek, Jatinegara Kaum dan Komaruddin. Penataan tempat berjualan menggunakan corporate social responsibility (CSR) dan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBD).

"Untuk Jatinegara Barat menggunakan CSR ada 50 pedagang dan di Rusun Pulogebang menggunakan APBD itu ada sekitar 100 pedagang. lokasi lainnya akan kami survei dulu. Kedepan semua rusun akan seperti ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye2256 personDessy Suciati
  2. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye1092 personFakhrizal Fakhri
  3. Dukung Transportasi Umum Gratis di Jakarta, Bank DKI Luncurkan JakMob

    access_time12-05-2025 remove_red_eye883 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. 900 Anak Meriahkan Peringatan Hardiknas di Jakut

    access_time15-05-2025 remove_red_eye729 personAnita Karyati
  5. Pembersihan Puing Sisa Kebakaran Cipinang Ditarget Rampung Hari Ini

    access_time15-05-2025 remove_red_eye721 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik