You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dewan Minta Fasilitas Pendukung Penampungan Pedagang Pasar Senen Dirampungkan
.
photo doc - Beritajakarta.id

DPRD Minta Fasilitas Pendukung di TPS Pasar Senen Diselesaikan

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta  meminta PT Pembangunan Jaya menyelesaikan ketersediaan fasilitas pendukung di tempat penampungan sementara (TPS) pedagang Pasar Senen Blok I dan Blok II.

Fasilitas pendukung dibutuhkan untuk memberikan kenyamanan kepada pedagang dan masyarakat yang ingin berbelanja

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Tubagus Arief mengatakan, sejumlah fasilitas yang masih diperlukan diantaranya, listrik, eskalator, serta spanduk sosialisasi.

"Fasilitas pendukung dibutuhkan untuk memberikan kenyamanan kepada pedagang dan masyarakat yang ingin berbelanja," ujar Tubagus, Jumat (17/3).

Pembangunan Fisik Blok I dan II Pasar Senen Dimulai April

Ia menambahkan, setelah fasilitas pendukung tersedia, dewan meminta pihak terkait untuk menertibkan pedagang yang masih berjualan di pinggir jalan maupun areal parkir.

"Seluruh pedagang harus masuk ke dalam untuk mengisi kios maupun lapak yang telah disediakan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4306 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1845 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1757 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1651 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1625 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik