You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Anggarkan Rp 4,2 Miliar untuk Renovasi Stadion Rawa Badak
.
photo doc - Beritajakarta.id

DKI Anggarkan Rp 4,2 Miliar untuk Renovasi Stadion Rawa Badak

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta akan merenovasi Stadion Rawa Badak, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara. Untuk melakukan perbaikan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengalokasikan anggaran sebesar Rp 4,2 miliar.

Atap yang keropos akan kita bongkar dan ganti baru. 

Kepala Dispora DKI Jakarta, Ratiyono mengatakan, pihaknya akan melaksanakan renovasi bagian atap tribun yang sudah keropos, lapangan dan drainase serta tribun penonton.

Stadion Rawa Badak akan Direnovasi

"Atap yang keropos akan kita bongkar dan ganti baru. Jumlah kursi penonton tribun juga akan kita tambah," ujarnya, Selasa (11/4).

Dijelaskan Ratiyono, saat ini proses renovasi sudah dalam tahap finalisasi perencanaan draf rencana anggaran biaya (RAB) dan gambar. Setelahnya akan dilaksanakan lelang untuk menentukan pelaksana pengerjaan.

"Setelah ditentukan pemenangnya langsung dilaksanakan pembangunan. Kita upayakan sesegera mungkin agar rampung tahun ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1543 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1535 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1341 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1246 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye904 personAnita Karyati