Dewan Minta Layanan Puskesmas Lebih Ditingkatkan
access_time Selasa, 11 April 2017 12:54 WIB
remove_red_eye 2976
person Reporter : Erna Martiyanti
person Editor : Andry
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta meminta agar layanan kesehatan di puskesmas kelurahan maupun kecamatan ditingkatkan.
Pelayanannya itu harus seperti di bank. Petugas puskesmas harus ramah dan jangan pasang muka masam
Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta, Ramli HI Muhammad mengatakan, layanan kesehatan di puskesmas harus bisa optimal seperti bank.
Puskesmas Duren Sawit Layani Pemeriksaan HIV (#######)
"Pelayanan puskesmas ini masih perlu dilatih karena merawat orang sakit. Bukan hanya memberikan obat, tapi pelayanannya harus baik," katanya di Gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (11/4).
Menurut Ramli, layanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) saat ini sudah cukup baik. Hal tersebut perlu ditularkan di puskesmas kelurahan maupun kecamatan.
"Pelayanannya itu harus seperti di bank. Petugas puskesmas harus ramah dan jangan pasang muka masam," tandasnya.