You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Finalis Abnon Jakpus Dibekali Kemampuan Public Speaking
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Finalis Abnon Jakpus Dibekali Kemampuan Public Speaking

Finalis abang dan none (Abnon) Jakarta Pusat dibekali dengan public speaking atau kemampuan berbicara di depan umum. Dalam karantina, berbagai materi diberikan untuk meningkatkan kualitas finalis.

Pembekalan ini sangat penting mengingat pertanyaan juri di depan panggung menjadi salah satu penentu kemenangan

"Pembekalan ini sangat penting mengingat pertanyaan juri di depan panggung menjadi salah satu penentu kemenangan," ujar Endang Suryanti, Kepala Seksi Atraksi dan Promosi Sudin Pariwisata dan Kebudayaan Jakarta Pusat, Jumat (14/4).

Bahkan menurutnya, berbagai latihan dan pembekalan lainnya terus diberikan abang dan none senior agar mereka lebih siap tampil.

Kemampuan Abnon Promosikan Pariwisata Bisa Tingkatkan PAD

"Pembekalan lainnya seperti pementasan tari Betawi dan wawasan kebangsaan juga tak kalah penting kita berikan," tandasnya.

Nantinya 15 pasangan abnon Jakarta Pusat akan disampaikan ke tingkat kota pada tanggal 21 April 2017 mendatang. Kemudian akan dipilih tiga pasangan yang akan mewakili Jakarta Pusat di tingkat provinsi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1298 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1258 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1209 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1093 personNurito
  5. Jakarta Raih Dua Medali Emas dari Cabor Drumband di PON XXI

    access_time16-09-2024 remove_red_eye832 personFolmer