You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Minati Fasilitas Olahraga Di Monas
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Lapangan Olahraga di Monas Jadi Favorit Warga

Sejumlah fasilitas olahraga yang ada di kawasan Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat ramai digunakan masyarakat. Terlebih, fasilitas olahraga tersebut dapat digunakan secara gratis.

Kalau datang pagi belum ramai, jadi masih bisa main sepuasnya. Tapi kalau udah ramai ya kita gantian

Pantauan Beritajakarta.com, Sabtu (22/4) pagi, ada empat lapangan futsal, satu lapangan voli dan lapangan basket semuanya terisi penuh oleh warga yang berolahraga. Sebagian lain warga terpaksa harus antre menunggu giliran untuk menggunakan lapangan.

Faisal (30), warga Kelurahan Pasar Baru, Sawah Besar mengatakan, hampir setiap hari libur dia bersama-sama temannya datang untuk bermain futsal di Monas.

Sudinpora Jakut Gelar Pelatihan Futsal

"Kita seringnya sih main futsal. Kalau datang pagi belum ramai, jadi masih bisa main sepuasnya. Tapi kalau udah ramai ya kita gantian," ujarnya, Sabtu (22/4).

Kepala Unit Pengelola Kawasan Monas, Sabdo Kurnianto mengungkapkan, pihaknya memang menggratiskan penggunaan fasilitas olahraga di lapangan tersebut.

"Kalau sudah ramai ya kita batasi yang pakai maksimal 20 menit. Tapi kalau gak ada yang main ya bebas saja," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye9984 personTiyo Surya Sakti
  2. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye2697 personDessy Suciati
  3. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1247 personFakhrizal Fakhri
  4. 30 Jakpreneur Ramaikan Bazar UMKM di Pasar Rebo

    access_time15-05-2025 remove_red_eye1056 personNurito
  5. Pembersihan Puing Sisa Kebakaran Cipinang Ditarget Rampung Hari Ini

    access_time15-05-2025 remove_red_eye815 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik