Teater Jakarta Taman Ismail Marzuki Bakal Direnovasi
access_time Senin, 24 April 2017 11:19 WIB
remove_red_eye 5103
person Reporter : Budhi Firmansyah Surapati
person Editor : Budhy Tristanto
Unit Pengelola Pusat Kesenian Jakarta Taman Ismail Marzuki (UP PKJ TIM) berencana untuk merenovasi gedung Teater Jakarta. Rencana tersebut sudah dimasukan dalam anggaran 2018.
Banyak bagian yang bocor. Eskalator juga sudah beberapa tahun ini tidak bisa berfungsi
Kepala UP PKJ TIM, Imam Hadi Purnomo mengatakan, saat ini kondisi gedung tiga lantai seluas 6.000 meter persegi tersebut mengalami kerusakan di beberapa bagian. Kerusakan diantaranya kebocoran atap dan mekanikal elektrik.
"Banyak bagian yang bocor. Eskalator juga sudah beberapa tahun ini tidak bisa berfungsi," katanya, Senin (24/4).
DPRD Minta Seniman di TIM Diberi PerhatianDijelaskan Imam, perbaikan diperkirakan menghabiskan anggaran sekitar Rp 22 miliar. Selain melakukan perbaikan atap serta mekanikal elektrik, renovasi juga akan mengganti lantai dan mempercantik panggung.
"Kalau sudah rampung, gedung ini cocok untuk pagelaran broadway dengan 1.200 penonton," tandasnya.