You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
46 Truk Sudin LH Jakut Lulus Uji Emisi
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

DKI Targetkan Uji Emisi 10.000 Kendaraan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI menargetkan sebanyak 10.000 kendaraan dapat mengikuti uji emisi saat dilakukan evaluasi kualitas udara perkotaan. Rencananya, uji emisi digelar di lima kota mulai 2-18 Mei mendatang.

Setiap wilayah selama tiga hari pelaksanaan ditarget 2.000 kendaraan diuji emisi. 

Kepala Seksi Penanggulangan Pencemaran Lingkungan Bidang Pengendalian Dampak Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta, Agung Pujo Winarko mengatakan, pelaksanaan evaluasi kualitas udara perkotaan pada 2-4 Mei akan dilaksanakan di Jakarta Utara dan Jakarta Selatan. Kegiatan dilaksanakan masing-masing di tiga lokasi.

Uji Emisi Digelar di Jl Boulevard Barat Raya

"Jakut di Jl Boulevard Barat Kelapa Gading, Danau Sunter dan Jalan Benyamin Sueb. Kalau di Jaksel di Lenteng Agung, Kalibata dan dekat TB Simatupang," ujarnya, Selasa (2/5).

Dikatakan Agung, kegiatan evaluasi terdiri tiga rangkaian, yaitu uji emisi, pemantauan kualitas udara road side dan traffic counting. Pelaksanaan uji emisi, pemantauan dan traffic counting setiap hari akan dilakukan bergilir ke tiap lokasi yang berbeda.

Sedangkan pelaksanaan di Jakarta Barat, Pusat dan Jakarta Timur akan dilaksanakan 16-18 Mei mendatang. Rencananya, kegiatan di Jakarta Barat akan digelar di depan CNI, Jl S Parman dan Jl Kali Besar Berat.

Sementara di Jakarta Pusat kegiatan digelar di Jl Merdeka Timur, Proklamasi dan Gelora Bung Karno. Untuk di Jakarta Timur pelaksanaan evaluasi digelar di Jl Pemuda, Jl Raden Inten dan Jl Taman Mini.

"Setiap wilayah selama tiga hari pelaksanaan ditarget 2.000 kendaraan diuji emisi. Hasilnya akan menjadi penilaian lomba evaluasi kualitas udara perkotaan di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1298 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1258 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1209 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1093 personNurito
  5. Jakarta Raih Dua Medali Emas dari Cabor Drumband di PON XXI

    access_time16-09-2024 remove_red_eye832 personFolmer