400 HPR Divaksinasi Anti Rabies di Pejaten Barat
access_time Kamis, 04 Mei 2017 13:40 WIB
remove_red_eye 1545
person Reporter : Wuri Setyaningsih
person Editor : Rio Sandiputra
Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan melakukan jemput bola untuk vaksinasi hewan penular rabies (HPR) di Jalan Pejaten Raya, RT 02/08, Pejaten Barat. Ratusan HPR berhasil divaksinasi.
Vaksinasi rabies ini gratis, saya imbau kepada pemilik HPR untuk memvaksin peliharaanya minimal satu tahun sekali
"Kami lakukan jemput bola ke lokasi shelter, agar lebih tepat sasaran," ujar Yuli Absari, Kepala Seksi Peternakan dan Kesehatan Hewan Sudin KPKP Jakarta Selatan, Kamis (4/5).
Menurut Yuli, di shelter tersebut terdapat sekitar 400 HPR. Sehingga dikerahkan petugas cukup banyak untuk melakukan vaksinasi.
Populasi HPR di Jaktim Mencapai 7.325 Ekor"Ada 20 petugas. Vaksinasi rabies ini gratis, saya imbau kepada pemilik HPR untuk memvaksin peliharaannya minimal satu tahun s
ekali," tandasnya.