You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengunjung HBKB Mendapatkkan Sosialisasi Penanggulangan Kebakaran
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

HBKB di Jl Pemuda Sosialisasikan Penanggulangan Kebakaran

Pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di Jalan Pemuda, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, diwarnai dengan sosialisasi penanggulangan kebakaran, Minggu (14/5). Selain berolahraga santai, warga mendapatkan pengetahuan tentang pencegahan dan penanggulangan kebakaran.

Kita hanya lakukan sosialisasi secara teori, karena dalam HBKB kan tidak boleh ada asap

Dalam sosialisasi ini, delapan petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, mensosialisasikan kepada masyarakat tentang teori pencegahan dan penanggulangan kebakaran.

Di sana juga diperkenalkan sejumlah sarana dan prasarana pendukung petugas pemadam pada pengunjung.

Pengunjung HBKB Dikenalkan Alat Pemadam Kebakaran

Di antaranya, gunting elektrik, helm, fire jacket, unit mobil pemadam, kampak pemecah kaca. Petugas juga mengenalkan alat rescue untuk pertolongan. Alat berkapastias maksimal 280 kilogram ini dilengkapi tali karmantel yang panjangnya sekitar 100 meter.

Kepala Seksi Pencegahan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Edi Parwoko mengatakan, HBKB sangat efektif untuk sosialisasi penanggulangan dan pencegahan kebakaran.

"Kita hanya lakukan sosialisasi secara teori, karena dalam HBKB kan tidak boleh ada asap. Jadi hanya mengenalkan peralatan kerja dan pencegahan kebakaran," ujar Edi.

Warikin (46), salah seorang warga mengatakan, senang dengan adanya sosialisasi ini. Bahkan anaknya juga bisa mengetahui sejumlah peralatan kerja petugas pemadam dan rescue.

"Tentunya sosialisasi ini sangat bermanfaat buat kita. Anak-anak juga mengenal peralatan petugas pemadam," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye7479 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2222 personNurito
  3. Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

    access_time08-04-2025 remove_red_eye1053 personDessy Suciati
  4. Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta

    access_time05-04-2025 remove_red_eye937 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Ketua DPRD Dukung Upaya Pemprov DKI Perbaiki Fasilitas RDF Plant Rorotan

    access_time10-04-2025 remove_red_eye739 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik