You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Lapak PKL Jalan Pegangsaan Timur Ditertibkan
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

20 Kios PKL di Atas Trotoar Ditertibkan

20 kios pedagang kaki lima (PKL) yang berdiri di atas trotoar Jalan Pegangsaan Timur hingga Jalan Kembang, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat dibongkar.

Sebelumnya kita sudah sosialisasikan rencana penertiban ini kepada pedagang. Karena tidak dihiraukan, akhirnya kita bongkar

Pantauan Beritajakarta di lapangan, pembongkaran kios yang dihuni pedagang kuliner dan bunga ini melibatkan sekitar 150 personel gabungan dari Satpol PP dan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

Camat Menteng, Paris Limbong mengatakan, penertiban dilakukan untuk menata kawasan Cikini bersih dari PKL. Terlebih keberadaan PKL tersebut telah menyerobot hak pejalan kaki yang ingin melintas di trotoar.

15 Bangunan Liar di Jl Kebon Mede Ditertibkan

"Sebelumnya kita sudah sosialisasikan rencana penertiban ini kepada pedagang. Karena tidak dihiraukan, akhirnya kita bongkar," ujarnya, Kamis (18/5).

Paris menambahkan, selain kios pedagang, sejumlah mobil yang parkir di bahu jalan di kawasan sekitar juga ditindak dengan penderekan.

"Penertiban ini kita lakukan terpadu dengan jajaran Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3690 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye966 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye937 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye890 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye826 personAldi Geri Lumban Tobing