Plt Gubernur: Jakmart Buka Lapangan Kerja Baru
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, keberadaan Jakmart akan membuka lapangan kerja baru. Bertambahnya outlet Jakmart akan semakin banyak menyerap tenaga kerja.
Jakmart akan sangat membantu warga yang masih membutuhkan pekerjaan
"Jakmart akan sangat membantu warga yang masih membutuhkan pekerjaan. Bahkan, warga juga bisa menjadi pengelola dengan pembinaan dari PD Pasar Jaya," ujar Djarot, usai meresmikan Jakmart di Pasar Rawa Bening, Jakarta Timur, Jumat (19/5).
Ia menambahkan, Pemprov DKI Jakarta melalui PD Pasar Jaya akan merealisasikan 44 outlet Jakmart di tahun 2017.
"Tahap awal, akan ada satu Jakmart di tiap kecamatan. Selanjutnya, ditambah hingga tingkat kelurahan dan RW," katanya.Plt Gubernur Resmikan Jakmart di Pasar Rawa BeningDitambahkan Djarot, harga jual di Jakmart berpatokan pada harga eceran tertinggi (HET). Sehingga, akan lebih terjangkau bagi warga kurang mampu. "Boleh dibuktikan, kalau kita paling tidak harus sesuai dengan HET," tandasnya.