You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jumlah PMKS Diprediksi Naik 20 Persen Saat Ramadan
.
photo doc - Beritajakarta.id

Jumlah PMKS Diprediksi Naik Saat Ramadan

Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta memprediksi jumlah Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) di Ibukota naik 16-20 persen saat Ramadan nanti.

Kami perkirakan jumlah PMKS akan naik 16-20 persen saat Ramadan ini

Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinsos  DKI Jakarta, Chaidir mengatakan, Jakarta menjadi salah satu daerah yang menarik bagi PMKS selama Ramadan.

"Kami perkirakan jumlah PMKS akan naik 16-20 persen saat Ramadan ini," ujarnya, Minggu (21/5).

276 Titik Rawan PMKS Diawasi Saat Ramadan

Ia mengungkapkan, saat Ramadan tahun 2015, jumlah PMKS tercatat mencapai 1.143 orang. Kemudian pada tahun 2016 naik menjadi 1.319 orang.

"Kami tingkatkan pengawasan dan penghalauan PMKS di daerah perbatasan dan daerah lainnya," katanya.

Chaidir melanjutkan, selama Ramadan, pihaknya juga akan mengerahkan 425 petugas Pelayanan Pengawasan dan Pengendalian Sosial (P3S) di 276 titik rawan PMKS.

"Kita akan jaring PMKS yang berkeliaran sepanjang Ramadan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1720 personFolmer
  2. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1128 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye995 personFakhrizal Fakhri
  4. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye939 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye871 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik