You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kamar Hotel Grand Cempaka Mulai Direnovasi Bernuansa Betawi
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Jaktour Perbanyak Sentuhan Nuansa Betawi di Hotel Grand Cempaka

Sebagai salah satu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta, PT Jakarta Tourisindo (Jaktour) terus berupaya mengimplementasikan pelestarian budaya Betawi di hotel - hotel yang dikelolanya. Salah satunya di Grand Cempaka Business Hotel, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Sekarang 30 kamar kita beri sentuhan Batik Betawi, 

Direktur Utama PT Jaktour, Emeraldo B Parengkuan mengatakan, saat ini 30 kamar dan ballrom tengah hotel tersebut sedang direnovasi untuk dipasang  ornamen bernunsa Betawi. 

Festival Jakarta Great Sale Efektif Dongkrak PAD DKI

"Sekarang 30 kamar kita beri sentuhan Batik Betawi, ballroom juga seluruh ornamennya kita ganti nuansa Betawi. Renovasinya sudah tahap finishing," ujarnya, Jumat (26/5). 

Tidak hanya melakukan pembenahan terhadap kamar dan ballroom, Grand Cempaka Business Hotel juga menyediakan bir pletok sebagai welcome drink bagi tamu-tamu. Nantinya, kata Emeraldo, saat HUT Jakarta di hotel ini juga akan digelar Festival Kuliner Betawi. 

Emeraldo menambahkan, pihaknya juga sedang mempersiapkan kerja sama dengan Badan Musyawarah Masyarakat Betawi (Bamus Betawi) untuk membuka outlet khusus yang menyediakan berbagai suvenir dan oleh-oleh khas Betawi.

"Dengan Bamus sudah ada pembicaraan mau memajang kerajinan Betawi. Tahapannya masih dimatangkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1707 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik