You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Ajukan Audit Kelayakan Pulau Panjang Sebagai Bandara
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkab Ajukan Audit Kelaikan Bandara di Pulau Panjang

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu akan mengajukan audit kelaikan rencana pembangunan bandara mini di Pulau Panjang, Kepulauan Seribu Utara kepada Inspektorat DKI Jakarta.

Kita minta inspektorat agar mengaudit dan berkonsultasi dengan Kementerian Perhubungan terkait kewenangan dan kelaikan membangun bandara

Audit tersebut diajukan untuk mengetahui apakah proyek pembangunan bandara ini laik dilanjutkan atau sebaliknya.

Pembangunan Bandara di Pulau Panjang akan Dilanjutkan

Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo mengatakan, pada 2006 lalu, landasan pacu bandara di Pulau Panjang sempat dibangun dengan panjang 930 meter dan lebar 23 meter.

"Kita minta inspektorat agar mengaudit dan berkonsultasi dengan Kementerian Perhubungan terkait kewenangan dan kelaikan membangun bandara," ujarnya, Sabtu (3/6).

Ia menambahkan, berdasarkan hasil rapat pimpinan di provinsi, pihaknya diminta menggelar lelang beauty contest agar pengembangan bandara mini di Pulau Panjang bisa segera dilakukan.

"Kita masih melakukan kajian terkait kelaikan dan kewenangan sebelum kita lelang kepada pengembang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2147 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1256 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1208 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1064 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye972 personDessy Suciati