You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Biro Dikmental koordinasikan SKPD terkait untuk menyambut Asian Games tahun 2018
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

SKPD Tingkatkan Koordinasi Sambut Asian Games 2018

Untuk mendukung pelaksanaan Asian Games 2018, seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta terus meningkatkan koordinasi di bawah arahan Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual (Dikmental) Hendra Hidayat, selaku sekretaris pelaksana panitia daerah Asian Games 2018.

Semua masih bisa berjalan sesuai time schedule.

Dikatakan Hendra, hingga saat ini  pihaknya telah mengsinkronisasikan semua SKPD dan UKPD yang terkait untuk rencana-rencana yang dilakukan dalam menyambut peyelenggaraan Asian Games ke-18 di Jakarta.

"Kami telah mengkoordinasikan semua SKPD dan UKPD terkait serta melakukan sinkronisasi terhadap rencana yang dilakukan tiap-tiap SKPD," ujar Hendra, Kamis (8/6).

Warga Ibukota Diajak Sukseskan Asian Games

Dia menambahkan, sampai saat ini kinerja panitia pelaksana daerah berjalan sesuai rencana yang telah ditetapkan.

"Semua masih bisa berjalan sesuai time schedule. Progresnya selama ini tidak ada kendala di lapangan. Mudah-mudahan Oktober segera selesai," tandas Hendra.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1469 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1330 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1075 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1017 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye988 personDessy Suciati