You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Legislatif Gowa Kunker ke DPRD DKI Jakarta
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dewan Kabupaten Gowa Kunker ke DPRD DKI

Pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, melakukan kunjungan kerja (kunker) ke DPRD DKI Jakarta. Kedatangan mereka diterima Wakil Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD DKI Jakarta, Syarifuddin.

Kami ingin dapat masukan, bagaimana meningkatkan PAD dan tugas fungsi dewan dalam penyusunan program pembangunan

Ketua DPRD Kabupaten Gowa, Anzar Zaenal mengatakan, kunjungan kerja ini untuk mendapat masukan atau saran dari wakil rakyat di Jakarta tentang peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan penyusunan program pembangunan.

"Kami ingin dapat masukan, bagaimana meningkatkan PAD dan tugas fungsi dewan dalam penyusunan program pembangunan," ujarnya, Kamis (8/6).

Dewan dari Tiga Daerah Kunker ke DPRD DKI

Dia menambahkan, saat ini banyak investor yang tertarik untuk menanamkan modal usaha di Kabupaten Gowa.

"Kami ingin tahu, apa yang harus dipersiapkan oleh dewan dalam rangka mendukung investasi yang akan masuk ke Gowa," katanya.

Terhadap hal ini, Wakil Ketua BK DPRD DKI Jakarta, Syarifuddin menjelaskan, legislatif harus dapat melihat potensi yang mampu menarik investor masuk dengan membuat regulasi peraturan daerah.

"Perbaikan infrastruktur juga menjadi prioritas dalam upaya mengundang investor untuk berinvestasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1477 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1341 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1080 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1031 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye994 personDessy Suciati