You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dewan Minta Dishub DKI Tingkatkan Pengawasan Terhadap Kapal Penyeberangan
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dewan Minta Pengawasan Kapal Penyeberangan Diperketat

Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)  DKI Jakarta, mengingatkan agar pengawasan terhadap kondisi kapal penyeberangan ke Kepulauan Seribu lebih diperketat jelang libur panjang Idul Fitri. 

Kami minta kapal penyeberangan yang beroperasi di Kali Adem maupun Marina ke Pulau Seribu sudah bersertifikasi laik jalan

Menurut Syarifuddin, anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, hal ini perlu dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga atau wisatawan yang berkunjung ke Kepulauan Seribu. 

DPRD Ingin Sarana Prasarana Arus Mudik Ditingkatkan

"Kami minta kapal penyeberangan yang beroperasi di Kali Adem maupun Marina ke Pulau Seribu sudah bersertifikasi laik jalan," kata Syarifuddin, Kamis (22/6). 

Anggota Komisi B DPRD DKI lainnya,  Capt Subandi menambahkan, pengecekan kapal harus dilakukan secara menyeluruh,  mulai dari kondisi mesin kapal, radio komunikasi, manifest penumpang  hingga life jacket yang tersedia. 

"Ini yang harus dipatuhi oleh para pemilik kapal," tandasnya.

Untuk melayani penumpang saat libur Lebaran tahun ini,  tercatat ada 42 kapal ojek di Dermaga Kaliadem yang dinilai telah memenuhi persyaratan laik jalan. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4281 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1836 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1699 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1632 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1614 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik