You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Arus Balik, Dinas Dukcapil Gelar Pendataan
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dinas Dukcapil Data Kembali Pemudik Saat Arus Balik

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta akan melakukan pendataan pemudik yang kembali datang ke Ibukota selama arus balik lebaran.

Jadi nanti jumlah pemudik saat arus mudik dan arus balik akan dilihat perbedaan angkanya

Pendataan pendatang sendiri rencananya dimulai sejak 29 Juni hingga 10 Juli 2017 mendatang.

Kepala Dinas Dukcapil DKI Jakarta, Edison Sianturi mengatakan, pendataan ini dilakukan atas kerjasama dengan posko terpadu Kementerian Perhubungan. Dari pendataan tersebut akan diketahui jumlah pemudik yang kembali ke Ibukota.

Puncak Arus Balik di Terminal Tanjung Priok Diprediksi Terjadi 1 Juli

"Jadi nanti jumlah pemudik saat arus mudik dan arus balik akan dilihat perbedaan angkanya," ujarnya, Kamis (29/6).

Menurut Edison, pendataan ini akan dilihat dari beberapa pintu masuk atau kedatangan pemudik seperti terminal, stasiun, bandara, serta pelabuhan.

"Jadi selama 10 hari kami pemantauan dan monitoring, serta pendataan arus balik di titik-titik kedatangan," ucapnya.

Ia menjelaskan, untuk melihat jumlah pendatang baru di Ibukota, pihaknya memiliki pola 10-7-7. Di mana selama 10 hari dilakukan pemantauan. Tujuh hari berikutnya didiamkan dahulu. Kemudian pada tujuh hari berikutnya dilakukan bina kependudukan.

"Karena bisa saja mereka datang bawa keluarga ke Jakarta untuk liburan habis itu pulang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4005 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1416 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik