You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bupati Menilai Layanan Jasa Wisata Jauh Lebih Baik
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Layanan Jasa Wisata di Kepulauan Seribu Dinilai Makin Baik

Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo menilai layanan jasa wisata di wilayahnya pada tahun ini makin baik jika melihat meningkatnya jumlah wisatawan hingga 35,21 persen dibandingkan periode yang sama di tahun lalu.

Dari segi akomodasi sudah lebih baik. Begitu pula transportasi dan penumpangnya sudah jauh lebih tertib mengikuti standar keselamatan pelayaran

"Dari segi akomodasi sudah lebih baik. Begitu pula transportasi dan penumpangnya sudah jauh lebih tertib mengikuti standar keselamatan pelayaran," ujarnya, Senin (3/7).

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu, Fadjar Haridjaja menambahkan, semakin baiknya layanan wisata di wilayahnya ini berkat pembinaan kepada pelaku usaha jasa wisata secara terus menerus.

Kepulauan Seribu Ramai Dikunjungi Wisatawan

"Pelatihan dan pembinaan akan terus dilakukan agar pengusaha semakin profesional," tandasnya.

Sekadar diketahui, pada H-7 hingga H+7 lebaran tahun lalu, jumlah wisatawan di Kepulauan Seribu tercatat ada sebanyak 81.480 orang yang terdiri dari 79.996 wisatawan lokal dan 1.484 wisatawan mancanegara.

Sementara pada H-7 hingga H+7 lebaran tahun ini, jumlah wisatawan mencapai 109.278 orang atau naik 35,21 persen dari tahun lalu dengan rincian108.163 wisatawan lokal dan 1.115 wisatawan mancanegara.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4156 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2809 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1812 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1597 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1566 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik