You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Kerjasama Pengadaan Buku dengan BI Corner
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Perpustakaan di DKI Dapat Bantuan Buku Tentang Perbankan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menjalin kerjasama dengan Bank Indonesia (BI) untuk pengadaan buku dan fasilitas baca untuk warga. Rencananya akan ada tujuh titik di lima wilayah DKI yang menjadi lokasi Bank Indonesia Corner.

Nantinya untuk masih-masing perpustakaan wilayah dan perpustakaan umum akan ditambah 250 judul buku yang terkait keuangan dan perbankan

Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan DKI Jakarta, Hendy Setiawan mengapresiasi adanya kerjasama ini. Menurutnya, keberagaman buku yang ada di perpustakaan harus terus diperkaya.

"Nantinya untuk masih-masing perpustakaan wilayah dan perpustakaan umum akan ditambah 250 judul buku yang terkait keuangan dan perbankan," ujarnya, Selasa (8/8).

Sistem Keuangan Non Tunai Pemprov DKI Raih INAGARA Award

Nantinya program ini akan ada di lima perpustakaan wilayah kota. Dan dua lagi akan dilakukan di perpustakaan umum Taman Ismail Marzuki, Jalan Cikini Raya serta perpustakaan Nyi Ageng Serang di Jalan HR Rasuna Said. "Nanti ini diurus oleh sudin masing-masing wilayah dan pengurus perpustakaannya," ucapnya.

Sementara itu, Asisten Direktur Departemen Komunikasi Bank Indonesia, Hendra Nazaldi mengatakan, segmen pembaca di BI Corner mengarah kepada siswa SMA hingga mahasiswa. Sehingga buku yang diberikan akan di-update secara berkala.

"Tergantung dari masing-masing judul buku dan kajiannya. Saya harap dengan adanya BI Corner ini masyarakat lebih tahu tentang Bank Indonesia dan hal perbankan lainnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4097 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2793 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1782 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1572 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1440 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik