Akibat Kebocoran Gas, Warung Makan di Penggilingan Terbakar
Akibat kebocoran gas pada tabung elpiji, sebuah warung makan milik warga Jalan Raya Penggilingan, RT 12/07, Penggilingan, Cakung hangus terbakar sekitar pukul 08.10 WIB pagi tadi.
Kita kerahkan dua unit mobil pemadam dalam kebakaran ini
Kepala Seksi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaiman mengatakan, kebakaran yang menimpa rumah makan milik warga bernama Supomo ini berhasil dipadamkan sekitar pukul 08.30 WIB
."Kita kerahkan dua unit mobil pemadam dalam kebakaran ini,"ujarnya, Kamis (10/8).
Rumah Terbakar di Pisangan Baru Berhasil DipadamkanGatot menjelaskan, berdasarkan keterangan saksi di lapangan, kebakaran dipicu akibat kebocoran gas pada tabung elpiji di bagian kompor yang sedang dipakai memasak. Tanpa diduga, tabung gas tersebut meledak hingga menimbulkan api kemudian menyambar ke panel box listrik.
"Situasi kini sudah kondusif. Api tidak sampai membakar seluruh warung," tandasnya.