Sudin KPKP Jakpus Gelar Bimtek Pemotongan Hewan Kurban
Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat menggelar bimbingan teknis (bimtek) pemotongan hewan kurban kepada 100 petugas atau panitia kurban di seluruh kecamatan di Jakarta Pusat
Hari ini ada 7 dari 8 kecamatan di Jakpus, diberikan bimtek.
Kepala Sudin KPKP Jakarta Pusat, Bayu Sari Hastuti mengatakan, dalam bimtek tersebut pihaknya mengundang MUI Jakarta Pusat untuk memberikan arahan kepada petugas atau panitia pemotongan hewan kurban. Adapun bimbingan yang diberikan meliputi cara memotong hewan kurban yang sesuai ajaran (syariat) Islam.
"Hari ini ada tujuh dari delapan kecamatan di Jakpus, diberikan bimtek. Untuk Kecamatan Sawah Besar telah diberikan bimtek kemarin," ujarnya, Selasa (22/8).
Dalam bimtek tersebut pihaknya meng
imbau soal kebersihan tempat pemotongan hewan agar dijaga. Selain itu, dalam bimtek juga dilakukan dengan pemutaran video cara penyembelihan hewan, agar panitia lebih paham."Titik total pemotongan hewan kurban di Jakarta Pusat mencapai 200 titik," tandasnya.