You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perpanjangan Bulan Tertib Trotoar untuk Edukasi Warga
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Perpanjangan Bulan Tertib Trotoar untuk Edukasi

Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menyatakan, perpanjangan pelaksanaan bulan tertib trotoar hingga September, bertujuan mengedukasi warga agar lebih tertib menggunakan trotoar.  Diakui Djarot, sampai saat ini masih banyak pelanggaran terjadi. 

Masih banyak pelanggaran dan itu belum bisa menjadi sikap hidup tertib bagi sebagian masyarakat

"Pertimbangannya masih banyak pelanggaran dan itu belum bisa menjadi sikap hidup tertib bagi sebagian masyarakat. Maka perlu diperpanjang," ujar Djarot, Rabu (30/8).

103 Petugas Gabungan Gelar Operasi BTT di Tanjung Priok

Dia berharap, digelarnya bulan tertib trotoar ini bisa menginternalisasi nilai bahwa trotoar hanya untuk pejalan kaki dan tidak digunakan sebagai lahan parkir liar serta sarana transportasi.

Dijelaskan Djarot, perpanjangan bulan tertib trotoar juga belum diputuskan hanya berlaku satu bulan saja. Sebab, bila nanti hasil evaluasinya masih didapati banyak pelanggaran akan dilakukan perpanjangan kembali.

"Nanti kita lihat lagi. Kalau sampai September mereka sudah sadar bahwa fungsi trotoar memang digunakan untuk pejalan kaki, ya kita akan hapus pelaksanaannya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4296 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1841 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1729 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1642 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1618 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik