You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PPSB Jakarta Pusat Gelar Pelatihan Seni Musik Gendang
.
photo Keren Margaret Vicer - Beritajakarta.id

PPSB Jakpus Gelar Pelatihan Seni Musik Gendang

Pusat Pelatihan Seni Budaya (PPSB) Jakarta Pusat di Jl KH Mas Mansyur, Kelurahan Kebon Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat, menggelar pelatihan seni alat musik tradisional gendang.

Ada 30 peserta yang ikut berlatih

Salah seorang Instruktur Gendang, Atep Gunawan (45) menuturkan, peserta diberikan tiga materi permainan gendang yakni, pola dasar gendang Betawi, gendang Sunda dan gendang modern.

"Pelatihan ini sudah dimulai sejak 4 September 2017 dan berakhir besok. Ada 30 peserta yang ikut berlatih," kata Atep, Kamis (14/9).

Maret-Agustus, Pelatihan di PPSB Diikuti 1.560 Peserta

Menurutnya, peserta umumnya baru kali ini mengikuti pelatihan alat musik tradisional gendang. Jadi, saat mengajar harus juga dibarengi dengan kesabaran

"Usai pelatihan akan ada pementasan. Tiap peserta akan membawakan dua keterampilan bermain gendang yakni, gendang Betawi dan gendang kolaborasi atau penggabungan," katanya.

Sementara, salah seorang peserta pelatihan, Zidan (16) mengungkapkan, dirinya merasa sangat senang mengikuti pelatihan seni musik gendang.

"Bisa menambah pengetahuan dan keterampilan. Terlebih, kita dilatih instruktur yang memang ahli," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4279 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1836 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1696 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1630 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1614 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik