You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jaksel Raih Penghargaan Tingkat Nasional Dari PMI
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Jaksel Raih Penghargaan Tingkat Nasional dari PMI

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan mendapat penghargaan nasional dari Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat, sebagai pembina dan penggerak program pemberdayaan masyarakat tangguh bencana dan pengelolaan risiko terpadu berbasis masyarakat.

Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi mengatakan, penghargaan ini merupakan hasil kerja sama dan sinergi yang baik antara Pemkot Jaksel dengan warga. Bentuk kerja sama dan sinergi itu dapat dilihat ketika menghadapi bencana banjir, kebakaran, tanah longsor dan lain sebagainya.

"Penanggulangan bencana yang berbasis masyarakat sangat penting dan utama. Selama ini setiap menghadapi bencana Pemkot Jaksel dengan masyarakat selalu bekerja sama," ujarnya, Selasa (19/9).

DKI Raih Dua Penghargaan Top 40 Inovasi Pelayanan Publik

Tri berharap, dengan raihan penghargaan ini semakin memotivasi warga agar dapat terus berperan aktif membantu pemerintah dalam penanganan pasca bencana.

"Semoga penghargaan ini semakin memicu semangat aparat Pemkot Jaksel untuk meningkatkan kualitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugasnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur DKI Resmikan Groundbreaking Pembangunan RDF Rorotan

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1513 personFolmer
  2. O2SN Kecamatan Makasar Diikuti 165 Murid SD

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1468 personNurito
  3. 388 Jamaah Haji Jakarta Kloter Pertama Telah Diberangkatkan

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1431 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pengerukan Saluran Air di Jalan Adhyaksa VI dan VII Tuntas

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1424 personTiyo Surya Sakti
  5. Upaya Pemprov DKI Berdayakan Produk Lokal Diapresiasi Kemenperin RI

    access_time13-05-2024 remove_red_eye1404 personAldi Geri Lumban Tobing