50 Pelajar SMKN 24 Jaktim Ikuti Pelatihan Membatik
Sebanyak 50 pelajar di SMKN 24, Jl Bambu Apus Raya, RT 01/03, Kelurahan Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur, mengikuti pelatihan membatik yang diselenggarakan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta.
Kami senang bisa ikut andil dalam pelestarian tradisi membatik kepada generasi muda
Kasatlak Informasi Edukasi Unit Pengelola Museum Seni Disparbud DKI Jakarta, Misari menuturkan, peserta diberikan pelatihan mulai dari membuat desain motif, proses pencantingan, mewarnai, hingga perebusan.
"Kami senang bisa ikut andil dalam pelestarian tradisi membatik kepada generasi muda," kata Misari, Jumat (22/9).
Djarot Resmikan Pameran Batik Semanggi KitaDijelaskannya, selain pelajar, pelatihan juga diikuti oleh dua orang guru pelajaran Tata Busana. Pelatihan ini berlangsung selama bulan September 2017, tiga hari dalam satu pekan.
"Dalam pelatihan ini kami juga bekerjasama dengan Yayasan Batik Indonesia," terangnya.
Sementara, salah seorang peserta pelatihan, Ageng Triniharanti (17) mengaku sangat senang dengan adanya kegiatan ini di sekolah.
"Ini baru kali pertama saya belajar membatik. Saya sangat senang, mudah-mudahan membatik bisa menjadi salah satu kegiatan ekstra
kurikuler," tandasnya.