You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
HBKB di Tingkat Kota Perlu Diintensifkan
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

HBKB di Tingkat Kota Perlu Diintensifkan

Pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau juga dikenal dengan Car Free Day (CFD) dinilai perlu lebih diintensifkan pelaksanaannya di tingkat kota.

Mendekati ideal, pelaksanaan HBKB di tingkat kota bisa dilaksanakan minimal dua minggu sekali

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, pelaksanaan HBKB sudah semestinya tidak hanya mengandalkan kawasan Jl Sudirman-Jl MH Thamrin.

"Mendekati ideal, pelaksanaan HBKB di tingkat kota bisa dilaksanakan minimal dua minggu sekali," ujar Andri saat menggelar konferensi pers, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (22/9).

Pengunjung HBKB Mampang Prapatan Dilatih Tangani Kebakaran

Dijelaskannya, evaluasi terkait pelaksanaan HBKB satu atau dua minggu sekali di tingkat kota diprediksi sudah rampung pada akhir 2018.

"Kita ingin ini tidak semata-mata untuk memecah konsentrasi massa yang ingin berolahraga di kawasan Jl Sudirman-Jl MH Thamrin. Tapi, potensi yang ada di wilayah juga bisa turut merasakan manfaat HBKB di tingkat kota," katanya.

Sementara, Kepala Unit Pengelola Teknis (UPT) Laboratorium Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Diah Ratna Ambarwati menambahkan, kegiatan HBKB sangat penting. Sebab, kegiatan tersebut dapat mengurangi polusi udara di Jakarta.

"Sejak tahun 2005 hingga 2017, HBKB mampu mengurangi pencemaran udara 75 sampai 80 persen di lokasi HBKB itu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3502 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1382 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1188 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye922 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye914 personFakhrizal Fakhri
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2025 All Rights Reserved

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik