You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Genangan Surut, Jalan Patra Kembali Bisa Dilalui Kendaraan
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Genangan Surut, Jalan Patra Kembali Bisa Dilalui Kendaraan

Air setinggi 1,5 meter yang sempat menggenangi Jalan Patra, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, sejak Rabu (27/9) subuh, menjelang siang mulai surut. Jalur ini pun kembali bisa dilalui kendaraan yang sebelumnya tak dapat melintas akibat tingginya genangan. 

Sampah di kolam rumah pompa air yang menumpuk mengakibatkan proses penyedotan genangan berjalan lebih lama

Kasi Pemeliharaan Sudin Sumber Daya Air Jakarta Barat, Juniarto mengatakan, sejak pukul 06.00 pintu air di Jalan Patra telah ditutup untuk mengantisipasi genangan yang semakin tinggi.

Petugas SDA Jakbar Dikerahkan Atasi Genangan di Jl S Parman

"Kami telah menyiagakan lima pompa mobile ukuran 150 liter per detik mengganti pompa stasioner di Jalan Patra berkapasitas 350 liter per detik yang rusak. Hingga siang, genangan air berangsur-angsur surut dan saat ini sudah bisa dilalui kendaraan bermotor," ujar Juniarto, Rabu (27/9).

Ia mengungkapkan, pihaknya juga mengerahkan PHL dibantu dengan petugas PPSU Kelurahan Duri Kepa untuk membersihkan sampah yang menumpuk di kolam air Rumah Pompa Jalan Patra. 

"Sampah di kolam rumah pompa air yang menumpuk mengakibatkan proses penyedotan genangan berjalan lebih lama,"katanya.  

Dia menambahkan, nantinya untuk mengantisipasi terjadinya genangan di lokasi ini, pihaknya akan memasang dua pompa mobile berkapasitas 1.000 dan 500 liter per detik.

"Pengadaan dua mesin pompa mobile ini masih tahap lelang. Kami perkirakan akhir tahun ini, kedua pompa mobile telah terpasang sehingga genangan air di Jalan Patra bisa teratasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1216 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1096 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1041 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye835 personTiyo Surya Sakti
  5. Heru Harap Transportasi Publik Jakarta Terintegrasi Menyeluruh

    access_time17-09-2024 remove_red_eye774 personBudhi Firmansyah Surapati