You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kelurahan Krendang Miliki Tujuh Gang Kebanggaan
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Warga Krendang Bangun Tujuh Gang Kebanggaan

Warga Kelurahan Krendang, Tambora, Jakarta Barat, menata lingkungannya yang padat menjadi asri dan nyaman dengan membangun gang kebanggaan. Saat ini sudah ada tujuh gang kebanggaan yang sudah dibangun warga.   

Pemukiman warga di gang sempit tertata rapih dan dapat menghibur anak -anak

Lurah Krendang, Andre Ravnic mengatakan, gang kebanggaan merupakan salah satu ajang bagi warga guna menyalurkan kreatifitas dalam penataan lingkungan tempat tinggalnya sehingga tertata rapih.

Andre menambahkan, ini merupakan murni aspirasi warga yang ingin anak-anak mereka yang tinggal di lingkungan padat merasakan bahagia.

Warga Krendang Gelar Karnaval Nusantara

"Kreatifitas warga ditampilkan dengan berbagai warna, gambar atau tokoh kartun serta dihiasi berbagai tanaman. Sehingga pemukiman warga di gang sempit tertata rapih dan dapat menghibur anak-anak," ujarnya, Selasa (3/10).

Dia  berharap, tingkat kesadaran warga Krendang bukan sekadar menciptakan, tapi memelihara sehingga gang yang telah ditata dan dihias ini bisa menjadi kebanggaan bersama.

"Alhasil, tingkat kebahagiaan warga Krendang khususnya anak-anak yang tinggal di gang sempit semakin baik," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1223 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1121 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1033 personTiyo Surya Sakti
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye954 personAldi Geri Lumban Tobing