Siswa SDI Al Azhar Kebayoran Lama Berkunjung ke DPRD DKI
Puluhan siswa Sekolah Dasar Islam (SDI) Al-Azhar 4 Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (3/10), melakukan kunjungan ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta. Mereka ingin belajar tentang struktur pemerintahan di Ibukota.
Ini bagus untuk pendidikan politik secara dini dan memahami kinerja pemerintahan
Ketua Komisi E DPRD DKI, Syahrial mengatakan, para siswa kelas enam SD ini sangat antusias bertanya tentang seluk beluk pemerintahan Jakarta, terutama soal kebijakan pengelolaan pendidikan.
DPRD Target Sahkan 20 Raperda Tahun IniMenurut Syahrial, ini merupakan kali pertama DPRD DKI menerima kunjungan siswa sekolah dasar. Dia menilai, meski masih sangat muda, namun para siswa cukup kreatif dan penuh rasa ingin tahu.
"Mereka sangat antusias mencari tahu soal pendidikan di Jakarta," ujarnya.
Ditambahkan Syahrial, program kunjungan ini sangat bagus diterapkan di sekolah-sekolah agar para siswa mendapatkan pendidikan politik sejak dini.
"Kita harapkan sekolah-sekolah lain bisa berkunjung ke sini. Ini bagus untuk pendidikan politik secara dini dan memahami kin
erja pemerintahan," tandasnya.