You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakpus Gencarkan PSN
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemkot Jakpus Gencarkan PSN

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat terus menggencarkan program pemberantasan sarang nyamuk (PSN) di permukiman warga. Ini dilakukan agar kasus demam berdarah dengue (DBD) bisa terus ditekan.

Kita akan terus gencar lakukan pencegahan dan sosialisasi kepada warga masyarakat, khususnya di kecamatan yang masih tinggi angka kasus DBD nya

“Saya minta camat, lurah dan puskesmas untuk lebih aktif lagi melakukan pencegahannya. Harus lebih menjangkau lagi ke rumah-rumah warga,” kata Mangara Pardede, Wali Kota Jakarta Pusat, Rabu (4/10).

Menurut Mangara, hal ini juga berpengaruh pada penilaian terhadap kelurahan dan kecamatan. “Selain memberikan plakat merah dalam Rapim, kecamatan yang kasus DBD tinggi tiap bulannya juga akan ditempelkan stiker merah di kantornya," ucap Mangara.

Kasus DBD di Jakpus Menurun Drastis

Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat mencatat dalam periode Januari hingga September 2017, terdapat 107 kasus. Dengan rincian kecamatan paling tinggi dalam kasus DBD adalah Kemayoran sebanyak 33 kasus, kemudian disusul Kecamatan Menteng dengan 17 kasus, Johar Baru 15 kasus, Cempaka Putih 13 kasus, Sawah Besar sembilan kasus, Tanah Abang dan Gambir delapan kasus, terakhir Kecamatan Senen dengan empat kasus. 

“Kita akan terus gencar lakukan pencegahan dan sosialisasi kepada warga masyarakat, khususnya di kecamatan yang masih tinggi angka kasus DBD nya,” tandas Yudhita Endah Prihmaningtyas, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4269 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1821 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1640 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1606 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1584 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik