You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dua Kecamatan di Jakbar Gelar Nobar Pelantikan
.
photo Humas Jakarta Barat - Beritajakarta.id

Seluruh Kelurahan di Jakbar Gelar Nobar Pelantikan Gubernur-Wagub

Seluruh kantor kelurahan yang tersebar di delapan kecamatan di Jakarta Barat, Senin (6/10), menggelar kegiatan nonton bareng acara pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.

Live Streaming juga digelar di ruang Ali Sadikin Kantor Wali Kota Jakarta Barat

Kepala Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) Jakarta Barat, Sugiono mengatakan, dari sekitar 56 kelurahan, tiga di antaranya yaitu Kelurahan Kepa Duri, Srengseng dan Rawa Buaya, menyajikan nobar secara live streaming dengan teknologi Virtual Reality (VR) .

500 Personel Dishub Disiagakan Saat Pelantikan Gubernur-Wagub

"Live Streaming juga digelar di ruang Ali Sadikin Kantor Wali Kota Jakarta Barat," ujar Sugiono. 

Lurah Srengseng, Joko Mulyono mengungkapkan, ada sekitar 100 warga yang akan ikut nobar dengan menggunakan teknologi VR di ruang serba guna kelurahan.  

"Kami juga akan suguhkan makanan khas Betawi saat acara nobar nanti," jelasnya. 

Sementara Camat Palmerah, Zery R mengatakan, dirinya sudah mengintruksikan seluruh lurah di wilayahnya untuk mengundang seluruh warga dan tokoh masyarakat serta tokoh agama dalam kegiatan nobar. 

"Saya sudah mengintruksikan enam lurah untuk mengundang warga, tokoh masyarakat dan agama untuk bersama nobar di kantor kelurahan," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1244 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1234 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1178 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1142 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1066 personNurito