Sekda Lepas Kontingen Pornas Korpri XIV di Balai Kota
Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah melepas kontingen Pekan Olahraga Nasional Korps Pegawai Republik Indonesia (Pornas Korpri) XIV di Balai Kota DKI Jakarta.
Kontingen ini telah berproses dari awal saat menggelar kegiatan serupa tingkat DKI
Sebanyak 180 kontingen yang terdiri dari atlet, pelatih dan official akan bertanding di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada 1-9 November mendatang.
"Kontingen ini telah berproses dari awal saat menggelar kegiatan serupa tingkat DKI," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (26/10).
DKI Targetkan Juara Umum Pornas Korpri XIVSaefullah mengingatkan kepada kontingen agar bertanding semaksimal mungkin. Sehingga target untuk menjadi juara umum bisa diraih.
"Saya harap bisa bertanding semaksimal mungkin sampai detik terakhir, namun tetap fair play," katanya.
Ia menyebutkan, dalam ajang ini, ada tujuh cabang olahraga yang diikuti para atlet. Ketujuh cabang olahraga tersebut masing-masing voli, futsal, tenis meja, tenis lapangan, catur, bulu tangkis dan senam.
"Saya yakin para kontingen ini bisa menjadi yang terbaik," tandasnya.