You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penyerapan Anggaran Sudin KPKP Jakut Capai 76 Persen
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Penyerapan Anggaran Sudin KPKP Jakut Capai 76 Persen

Penyerapan anggaran Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Utara hingga saat ini sudah mencapai Rp 1,6 miliar atau 76,41 persen dari anggaran tahun ini Rp 2,2 miliar.

Pada akhir tahun nanti kita targetkan bisa mencapai 87 persen dari APBD yang ada

Kasubag TU Sudin KPKP Jakarta Utara, Unang Rustanto mengatakan, angka penyerapan ini diniliai cukup tinggi lantaran kegiatan sudah banyak dilakukan. Kebanyakan kegiatan yang ada di unit ini adalah non fisik.

"Penyerapan anggaran kita saat ini sudah mencapai sekitar 76,41 persen. Pada akhir tahun nanti kita targetkan bisa mencapai 87 persen dari APBD yang ada," kata Unang, Kamis (26/10).

Penyerapan Anggaran Dinas PPAPP Capai 69,9 Persen

Menurutnya, anggaran sebesar Rp 2,2 miliar akan digunakan untuk 24 jenis kegiatan. Di antaranya adalah, program gemar makan ikan bersama, vaksinasi hewan penular rabies. Kemudian pelayanan hari besar keagaman, kegiatan lintas sektoral seperti kegiatan di RPTRA dengan pengadaan kolam ikan, pompa air dan kegiatan lainnya.

"Di akhir tahun pencapaian tidak bisa mencapai 100 persen. Karena ada beberapa pekerjaan yang tak terserap. Di antaranya adalah dibatalkannya penyediaan tenaga PHL baru," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2716 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2269 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1817 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1084 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1078 personBudhi Firmansyah Surapati