You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sudin KPKP Vaksinasi 53 Ekor HPR
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

53 HPR di Serdang Divaksinasi Anti Rabies

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat memvaksinasi 53 hewan penular rabies (HPR) di Kelurahan Serdang, Kemayoran. Ini merupakan langkah jemput bola yang dilakukan petugas.

Vaksinasi ini sangat penting. Vaksinasi ini mencegah penyakit rabies pada hewan penular rabies

Kepala Sudin KPKP Jakarta Pusat, Bayu Sari Hastuti merinci, HPR yang divaksin yakni 51 kucing dan dua ekor anjing. "Vaksinasi ini sangat penting untuk mencegah penyakit rabies pada hewan yang berpotensi menular ke manusia," kata Bayu, Kamis (9/11).

Selain vaksinasi, pemeriksaan kondisi hewan juga dilakukan dengan pengukuran suhu tubuh hewan, mata, hidung, pernapasan dan detak jantung.

162 HPR di Tiga Kecamatan Jaktim Divaksinasi

"Kami juga memberikan vitamin melalui suntik, dan obat cacing agar hewan peliharaan selalu sehat," tandasnya.

Sebelumnya, Sudin KPKP Jakarta Pusat selama 2017 ini telah memvaksinasi sebanyak 2.382 ekor anjing, 1.879 ekor kucing, 15 ekor kera dan 18 musang.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye1459 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Aturan Jam Kerja ASN Pemprov DKI Selama Ramadan 2025

    access_time28-02-2025 remove_red_eye1129 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Disparekraf Atur Jam Operasional Usaha Pariwisata dan Hiburan saat Ramadan

    access_time28-02-2025 remove_red_eye1119 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Masjid Fatahillah Balai Kota DKI Sediakan Takjil Gratis Selama Ramadan

    access_time01-03-2025 remove_red_eye1070 personFolmer
  5. Transjakarta Terapkan Prosedur Terbaru dalam Laporan Barang Tertinggal

    access_time03-03-2025 remove_red_eye1038 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik