2018, DKI Targetkan Investasi Capai Rp 100 Triliun
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, menargetkan investasi yang masuk pada 2018 bisa mencapai Rp 100 triliun.
Akan kita dorong agar lapangan kerja baru yang berkualitas tercipta
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengatakan, saat dirinya menghadiri Investment Corporation of Dubai (ICD) Global Investment Forum, Jumat (17/11) kemarin, beberapa investor asing sempat menyampaikan minatnya untuk menanaman modal di Jakarta.
"Investasi ini akan menciptakan lapangan kerja baru yang berkualitas. Jadi, ini akan kita dorong agar lapangan kerja baru yang berkualitas tercipta," ujar Sandi, usai membuka Gema Sadhana Futsal Cup, Minggu (19/11).
Wagub: Banyak Investor Dubai Ingin Investasi di JakartaDiungkapkan Sandi, sebagian besar investor tertarik untuk berinvestasi dalam proyek pengembangan pariwisata di Kepulauan Seribu, transportasi publik, dan juga sektor properti berbasis Transit Oriented Development (TOD).
"Bidang pariwisata banyak disinggung di dalam ICD Global Investment Forum," tutur Sandi.
Sandi menambahkan, nanti para investor tersebut bakal didorong untuk bekerja
sama dengan Badan Usaha Miik Daerah (BUMD) DKI."Badan usaha milik Pemprov DKI ini akan dikoneksikan dengan para investor, sehingga bisa bekerja sama untuk mengembangkan pembangunan yang mampu menciptakan lapangan kerja berkualitas," tandasnya.