PD Pasar Jaya Kelola 400 Tempat Usaha di Pasar Cipinang Muara
Perusahaan Daerah (PD) Pasar Jaya mengelola 400 tempat usaha di Pasar Cipinang Muara, Jl BB, RT 05/04, Kelurahan Cipinang Muara, Jatinegara, Jakarta Timur.
Tempat usaha yang ada terdiri dari 270 kios dan 130 los
Kepala Pasar Cipinang Muara, Edi Pragoto menuturkan, area pasar menggunakan lahan seluas kurang lebih 2.840 meter persegi.
"Tempat usaha yang ada terdiri dari 270 kios dan 130 los. Sedangkan, jumlah pedagang mencapai 250 orang," kata Edi, Rabu (22/11).
PD Pasar Jaya Kelola 403 Kios di Pasar PramukaDijelaskannya, pasar ini tergolong pasar umum atau bukan pasar tematik. Artinya, beragam jenis kebutuhan dijual pedagang di Pasar Cipinang Muara.
"Jam operasional pasar dimulai pukul 05.00 hingga 17.00. Agar semakin ramai, saya berharap ada trayek angkutan umum yang melintas di depan pasar," tambah Edi
.Sementara, salah seorang pedagang, Jasmarni (52) mengungkapkan, dirinya berharap pengunjung pasar bisa lebih ramai lagi, setidaknya seperti tahun lalu.
"Inginnya ya pasar lebih ramai lagi," tandasnya.