You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anggota Korpri Jakbar Diminta Jaga Soliditas dan Solidaritas
.
photo doc - Beritajakarta.id

Anggota Korpri Diminta Jaga Soliditas dan Solidaritas

Seluruh anggota dan pejabat Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat, diminta untuk melakukan refleksi serta menjaga soliditas dan solidaritas. Amanat Presiden RI ini dibacakan Wakil Wali Kota Jakbar, M Zen, saat memimpin upacara peringatan HUT ke-46 Korpri di halaman kantor wali kota, Rabu (29/11). 

Peringatan HUT Korpri ini menjadi momentum untuk melakukan refleksi, menjaga soliditas dan solidaritas. 

"Peringatan HUT Korpri ini menjadi momentum untuk melakukan refleksi, menjaga soliditas dan solidaritas. Momentum yang dicapai yakni lompatan besar demi mencapai kemajuan bangsa Indonesia," kata M Zen, membacakan sambutan Presiden RI.

Upacara HUT KORPRI ke-46 Dilaksanakan di TMP Kalibata

Sebagai abdi negara, lanjut M Zen, Korpri harus bisa menuntaskan program pembangunan nasional melalui inovasi yang berlandaskan pada moralitas publik berdasarkan Pancasila,

"Korpri juga harus mampu memahami peta kompetisi ke depan," tuturnya. 

Upcara peringatan HUT Korpri di Jakarta Barat, diisi  pembacaan teks Pancasila serta menyanyikan sejumlah lagu nasional.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4266 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1820 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1610 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1604 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1569 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik